Dosanya Mata



DOSANYA MATA

Dosanya mata :

Memandang dengan syahwat (dengan nafsu/ suka), baik secara langsung maupun tidak langsung. Haram kepada siapa pun kecuali suami istri, maka tundukan pandangan..

Melihat laki-laki/perempuan yang bukan mahramnya, menimbulkan fitnah.

Haram melihat aurat, kepada siapa pun bahkan sesama perempuan atau sesama laki-laki kecuali suami istri. Bahkan kepada mahramnya (selain suami istri) termasuk ke anak-anak, aurat tetaplah antara pusar lutut.

Memandang dengan pandangan menghinakan kepada sesama umat Islam, bahkan pada pelaku maksiat sekalipun, jangan pernah memandang dengan pandangan menghinakan..
-- Siapa pun yang memandang dengan pandangan menghinakan dan kemudian dengan komen nyinyir, maka dia tidak akan dimatikan kecuali melakukan dosa yang sama (bahkan dengan cara terpaksa)
-- Siapa pun yang suka buka aib-aibnya orang lain maka aibnya sendiri akan dibuka oleh ALLAH SWT bahkan yang dilakukan dalam kamar tertutup sekalipun..
-- Jangan suka buka aib orang lain, karena kita pun punya aib dan orang lain pun punya mulut.

Melihat (kemewahan/kemegahan) dunia dengan pandangan kagum. Namun melihat ukhrawi dengan pandangan menghinakan.
-- Tidak ada pengagungan dan pemuliaan terhadap agama ALLAH subhanahu wa ta'ala.
-- Tidak akan ada yang dapat mengagungkan syi'ar agama ALLAH kecuali Taqwa

Difahami dari : Ustadzah Syarifah Halimah Alaydrus oleh syarifah Zaenab Alkaff

Wallahu a'lam Bishowab

Allahuma sholi 'ala sayyidina Muhammad nabiyil umiyi wa 'alihi wa shohbihi wa salim

Redaksi

Rumah Muslimin Grup adalah Media Dakwah Ahlusunnah Wal jama'ah yang berdiri pada pertengahan tahun 2017 Bermazhab Syafi'i dan berakidah Asyariyyah. Bagi sobat rumah-muslimin yang suka menulis, yuk kirimkan tulisannya ke email kami di dakwahislamiyah93@gmail.com

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama
close