Tahfidz Bil Alwah, Metode Terbaik Menghafal Al-Qur'an

TAHFIDZ BIL ALWAH, METODE TERBAIK MENGHAFAL AL-QUR'AN

RUMAH-MUSLIMIN.COM - Diantara metode terbaik dalam menghafal Al Qur'an adalah metode tahfizh bil alwah alias menghafalkan dengan papan kayu. Metode ini sampai sekarang masih dibudayakan di banyak negara Afrika, seperti Mauritania dan Somalia. 

Metode ini terbukti membuat hafalan lebih melekat, karena dengan menulis kata demi kata, ayat demi ayat, maka Al Qur'an akan semakin tergambar dan terukir dalam memori otak.

Metode tahfizh bil alwah ini zaman sekarang sudah diadopsi dan dimodifikasi dengan lebih praktis, yaitu dengan Mushaf Tulis. Mushaf dicetak dengan tulisan yang disamarkan, lalu penghafal tinggal menulis mempertebal tulisan samar itu.

$ads={1}

Dengan mushaf tulis ini penghafal juga akan mendapatkan manfaat lebih daripada lauh/ papan kayu biasa, karena dengan mushaf ini penghafal Al Qur'an bisa mengasah kemampuan menulis sekaligus memperindah tulisannya, karena mushaf tulis ini dicetak dengan khat naskhi yang indah.

Selain keunggulan² di atas, ada keistimewaan satu lagi yang akan didapat penghafal, yaitu bisa belajar sekaligus langsung praktek menulis Al Qur'an dengan Rasm 'Utsmani.

Maka mushaf tulis ini sangat cocok, baik bagi yang mau mulai menghafal maupun yang ingin memperkuat hafalannya.

$ads={2}

Oleh : Ustadz Ahmad Atho

Demikian Artikel " Tahfidz Bil Alwah, Metode Terbaik Menghafal Al-Qur'an "

Semoga Bermanfaat

Wallahu a'lam Bishowab

Allahuma sholli 'alaa sayyidina muhammad wa 'alaa aalihi wa shohbihi wa salim

- Media Dakwah Ahlusunnah Wal Jama'ah -

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama
close