Dokumentasi Pemakaman Habib Abu Bakar Al-Adni bin Ali Al Masyhur

DOKUMENTASI PEMAKAMAN HABIB ABU BAKAR AL-ADNI BIN ALI MASYHUR

RUMAH-MUSLIMIN.COM - Innalillahi wa innaillahi roji'un. Telah berpulang ke ramahtullah Al Habib Abubakar Al Adni bin Ali Masyhur pada Hari rabu, 27 Juli 2022/28 Dzulhijjah 1443 H. Al Habib Abubakar merupakan salah satu tokoh ulama yang alim, arif dan bijak, beliau merupakan ulama sepuh yang dihormati kaum muslimin di seluruh dunia.

Wafatnya Habib Abubakar menjadi tamparan bagi umat muslim dan para pecintanya. disebutkan dalam hadits yang diriwayatkan oleh Imam Thabrani bahwa Rasulullah Shallallahu 'alaihi wa sallam bersabda,

“Meninggalnya ulama adalah musibah yang tak tergantikan, dan sebuah kebocoran yang tak bisa ditambal. Wafatnya ulama laksana bintang yang padam. Meninggalnya satu suku lebih mudah bagi saya daripada meninggalnya satu orang ulama” (HR al-Thabrani dalam Mujam al-Kabir dan al-Baihaqi dalam Syu'ab al-Iman dari Abu Darda').

Kewafatan Habib Abubakar tentu menjadi musibah besar bagi umat muslim. Karena beliau merupakan sosok yang alim, bahkan Guru mulia Al Habib umar bin hafidz sangat takdzim kepada beliau.

Habib Abubakar di makamkan di pemahaman Zanbal, Tarim. Berikut dokumentasi foto pemakaman Allahyarham Habib Abu Bakar Al Adni:

$ads={1}

 







































Keluarga besar Rumah Muslimin Grup mengucapakan turut berduka cita dan berbela sungkawa kepada keluarga yang ditinggalkan dan tentunya kewafatan beliau memberikan kesedihan bagi kami pribadi sebab beliau adalah salah satu ulama yang kami cintai.

Semoga Habib Abubakar dikumpulkan bersama Sayyidina Muhammad Shallallahu 'alaihi wa sallam dan semoga kita dapat berkumpul bersama dengannya di surganya Allah SWT. Aamiin Allahuma Aamiin.

Allahuma sholli 'alaa sayyidina muhammad wa 'alaa aalihi wa shohbihi wa salim

- Media Dakwah Ahlusunnah Wal Jama'ah -

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama
close