Adab-adab Ziarah Ke Makam Waliyullah dan Orang Saleh

ADAB-ADAB ZIARAH KE MAKAM WALIYULLAH DAN ORANG SALEH

RUMAH-MUSLIMIN.COM - Adab-adab ziarah orang shaleh & wali yang diajarkan oleh Maulana Syekh Yusri Rusydi Al-Hasani hafizhahullah:

1. Membaca salam:

السلام عليكم يا أهل دار القوم المؤمنين.. أنتم السابقون ونحن اللاحقون.. اللهم اغفر لنا ولهم.. اللهم لا تفتنا بعدهم ولا تحرمنا أجرهم واغفر لنا ولهم.

2. Baca tahlil paling sedikit 20 kali

لا إله إلا الله 

3. Baca 10 kali:

لا إله إلا الله.. محمد رسول الله

Yang ke-10 baca:

لا إله إلا الله.. محمد رسول الله صلى الله عليه وعلى آله وسلم

Karena di alam barzakh, ruh itu lebih perhatian pada alam malakut, maka tahlil itu menarik perhatian wali untuk melihat pada yang menziarahi beliau.

4. Baca surah al-Fatihah

5. Baca Surat Al-Ikhlas 12× agar genap pahala khataman 4 kali.

6. Kirimkan pahala pembacaan itu untuk sang wali yang diziarahi supaya sang wali senang.. sebagaimana pas hidup duniawi kamu datang ke wali & memberinya hadiah.

7. Saat wali bahagia, maka berdo'a lah, sehingga sang wali mengatakan "aamiin" dan seperti kita semua ketahui bahwa wali itu "menggapai apa yang mereka inginkan di sisi Tuhan mereka". Maka jika sang wali mengatakan "aamiin" maka do'a itu diharapkan terkabul.. Allah tidak mengecewakan keinginan para wali-Nya.

Baca juga: Hukum Tradisi Meletakkan Uang Di Atas Kuburan Yang Di Ziarahi

8. Selesaikan ziarah dengan membaca shalawat dengan sighah apa saja.. orang-orang Mesir suka membaca shalawat al-Imam asy-Syafi'i yang terkenal:

اللَّهُمَّ صَلِّ أَفْضَلَ صَلَاةٍ عَلَى أَسْعَدِ مَخْلُوقَاتِكَ سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ، وَعَلَى آلِهِ وَصَحْبِهِ وَسَلِّمْ عَدَدَ مَعْلُومَاتِكَ وَمِدَادَ كَلِمَاتِكَ كُلَّمَا ذَكَرَكَ الذَّاكِرُونَ وَغَفَلَ عَنْ ذِكْرِهِ الغَافِلُونَ.

9. Kalau sang wali punya karya seperti kitab, shalawat atau wirid dll yang beliau susun, maka baiknya membaca sebagian kecil dari karya beliau agar memasukkan rasa bahagia pada roh beliau & agar kamu mendapatkan sanad secara roh dengan harapan diberi manfaat Allah SWT, karena seperti yang dimaklumi kemanfaatan muslim itu tidak berakhir dengan meninggalnya seseorang... seperti di al-Qur'an disebutkan: 

وَكَانَ أَبُوهُمَا صَـٰلِحࣰا

Dari ayat:

{ وَأَمَّا ٱلۡجِدَارُ فَكَانَ لِغُلَـٰمَیۡنِ یَتِیمَیۡنِ فِی ٱلۡمَدِینَةِ وَكَانَ تَحۡتَهُۥ كَنزࣱ لَّهُمَا وَكَانَ أَبُوهُمَا صَـٰلِحࣰا فَأَرَادَ رَبُّكَ أَن یَبۡلُغَاۤ أَشُدَّهُمَا وَیَسۡتَخۡرِجَا كَنزَهُمَا رَحۡمَةࣰ مِّن رَّبِّكَۚ وَمَا فَعَلۡتُهُۥ عَنۡ أَمۡرِیۚ ذَ ٰ⁠لِكَ تَأۡوِیلُ مَا لَمۡ تَسۡطِع عَّلَیۡهِ صَبۡرࣰا }

[Surat Al-Kahfi: 82]

$ads={1}

menunjukkan bahwa keshalehan ayah menjadi berkat karunia untuk anaknya..  disebutkan bahwa sang ayah itu adalah ayah yang ke-8, ada yang menyebutkan ayah ke-9.. jadi anak itu mendapat manfaat dari keshalehan kakek moyang mereka yang ke-9 setelah 9 generasi..

Nah... ketika orang shaleh bermanfaat, maka wali lebih bermanfaat lagi... Dan orang alim lebih bermanfaat lagi... Dan para Nabi tentu lebih bermanfaat lagi..

Dan mengenai pembacaan kitab untuk menggapai ijazah secara roh merupakan sunnah yang dilakukan orang-orang shaleh terdahulu.. 

Baca juga: Adab Duduk Ketika Sedang Berziarah ke Makam

Al-Imam Malik bin Anas rahimahullah meriwayatkan hadits di ar-Raudhah yang mulia, di sisi maqam.. jadi setiap kali sampai pada perkataan:

قال رسول الله

Maka beliau mengatakan: 

قال رسول الله صاحب هذه الحجرة ﷺ

Makanya para ulama menyukai pembacaan karya ulama di sisi kubur para penulisnya.

Alhamdulillah.. aku membaca sebagian kitab Bahjatun-Nufus di sisi maqam Ibn Abi Jamrah rahimahullah..

Juga sebagian al-Hikam di sisi maqam di Ibn Athaillah As-Sakandari rahimahullah 

Juga sebagian kitab asy-Syifa di sisi al-Imam al-Qadhi 'Iyadh rahimahullah di Marakesh. Sebagaimana kita membaca sebagian Dalail al-Khairat di sisi Al-Imam al-Jazuli rahimahullah di Marakesh juga.

Makanya berusahalah untuk kalian yang berziarah untuk membaca sebagian karya orang alim atau wali yang diziarahi untuk menggapai sanad secara roh barzakh..

Sebelum shalawat al-Yusriyah disebarkan, aku membacanya di bawah jendela maqam Sayyidi wa Habibi ﷺ & meminta ijazah untuk menyebarkannya.. alhamdulillah diberi idzin dengan berbagai tanda yang menggembirakan..

Oleh: Hilma Rasyidah Ahmad

Demikian Artikel " Adab-adab Ziarah Ke Makam Waliyullah dan Orang Saleh "

Semoga Bermanfaat

Wallahu a'lam Bishowab

Allahuma sholli 'alaa sayyidina muhammad wa 'alaa aalihi wa shohbihi wa salim

- Media Dakwah Ahlusunnah Wal Jamaah -

Redaksi

Rumah Muslimin Grup adalah Media Dakwah Ahlusunnah Wal jama'ah yang berdiri pada pertengahan tahun 2017 Bermazhab Syafi'i dan berakidah Asyariyyah. Bagi sobat rumah-muslimin yang suka menulis, yuk kirimkan tulisannya ke email kami di dakwahislamiyah93@gmail.com

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama
close