Ustadz Prof. Wahbah Zuhaili Simbol Dunia Hukum Islam Kontemporer


USTADZ PROF. WAHBAH ZUHAILI SIMBOL DUNIA HUKUM ISLAM KONTEMPORER

Oleh : Ustadz Saief Alemdar

Ustazuna Prof. Wahbah Zuhaily, salah satu ulama Umat Islam yang sangat-sangat produktif menulis dan mencetak murid, karya-karya beliau dalam berbagai disiplin ilmu memenuhi perpustakaan dunia Islam.

Dulu waktu masih kuliah di Cairo, almarhum sheikh Buty mengatakan, "Akhuna Duktur Zuhaily seorang mahasiswa yang luar biasa, saya sering melihatnya masuk gerbang kampus berjalan sangat cepat seperti seorang sedang mengejar sesuatu atau seperti seseorang sedang mengejarnya, itu semua agar tidak terlambat masuk kelas, sehingga dia tidak didahului oleh guru-gurunya". 

$ads={1}

Baca Juga :

Mencintai Habaib Sesuai Seleranya, Mencaci Maki Habaib Semaunya?

Perbuatan Tergantung Dengan Niatnya

Pelajaran Ranting Kecil Dari Rasulullah SAW

Beliau adalah simbol di dunia hukum Islam kontemporer, seorang yang sangat rendah hati, dan sangat moderat dalam berpikir, makannya karya-karya beliau diterima oleh kelompok manapun. 

Suatu ketika, saat ziarah ke rumah beliau, salah seorang mahasiswa Indonesia bertanya, "Apa rahasianya supaya kita bisa menguasai fikih seluas antum,sayyidi", beliau menjawab, "Ingat dan lakukan pesan saya ini, kamu wajib membaca 4 buku ini.....", 

Beliau menyebut 4 buku; Bidayatul Mujtahid, karya Imam Ibnu Rusyd; I'lamul Muwaqqi'in karya Imam Ibnu Qayyim; Qawaidul Ahkam fi Mashalihil Anam karya Imam Izz bin Abdussalam; dan Al Mustashfa karya Imam Ghazali. Allah yarham masyayikhana

Source : Ustadz Saief Alemdar melalui postingan facebooknya

Wallahu a'lam Bishowab

Allahuma sholii 'alaa sayyidina muhammad wa 'alaa aalihi wa shohbihi wa salim

  

Redaksi

Rumah Muslimin Grup adalah Media Dakwah Ahlusunnah Wal jama'ah yang berdiri pada pertengahan tahun 2017 Bermazhab Syafi'i dan berakidah Asyariyyah. Bagi sobat rumah-muslimin yang suka menulis, yuk kirimkan tulisannya ke email kami di dakwahislamiyah93@gmail.com

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama
close