38 Penyebab Seseorang Menjadi Fakir (Miskin)

38 PENYEBAB SESEORANG MENJADI FAKIR (MISKIN)

RUMAH-MUSLIMIN.COM - Banyak penyebab seseorang menjadi fakir (miskin). kebanyakan orang-orang beranggapan karena sifat malas saja  yang dapat menyebabkan dirinya menjadi fakir (miskin).

Seperti yang dijelaskan pada kitab Kitab Ta’lim Muta'alim, ada 38 penyebab seseorang menjadi fakir (miskin), berikut uraiannya:

1. Tidur dalam keadaan telajang.

2. Kencing dalam keadaan telanjang (tanpa baju dan celana).

3. Makan dalam keadaan junub (berhadats besar).

4. Tidur tiarap.

5. Membiarkan makanan yang terjatuh saat makan.

6. Membakar kulit bawang merah dan bawang putih.

7. Menyapu rumah (lantai) dengan sapu tangan.

8. Menyapu rumah pada malam hari.

9. Membiarkan sampah mengotori rumah.

10. Berjalan dihadapan guru-guru dan orang tua.

11. Memanggil orangtua (ibu bapak) dengan nama keduanya.

12. Mencongkel gigi dengan kayu (benda kasar), yaitu membersihkan makanan yang tersisa dicela-cela gigi dengan sembarang kayu.

13. Membersihkan tangan dengan tanah atau pasir.

14. Duduk di muka pintu rumah.

$ads={1}

15. Bersandar pada salah satu pintu rumah.

16. Berwudhu’ di tempat Qada hajat (Tempat Buang air besar dan kecil, seperti di WC).

17. Menjahit pakaian yang sedang dipakai tanpa dilepas.

18. Mengelap wajah dengan kain yang dipakai waktu itu.

19. Membiarkan sarang laba-laba di rumah.

20. Meremehkan (menyepelekan) sholat.

21. Bersegera keluar dari mesjid sesudah sholat subuh.

22. Bersegera pergi ke pasar pada pagi-pagi buta.

23. Berlama-lama di pasar (tanpa ada hajat).

24. Membeli potongan makanan (roti atau beras) dari fakir (pengemis).

25. Berdo'a keburukan kepada anak.

26. Tidak menutup wadah, seperti wadah air, dll.

27. Mematikan lampu (lilin, dll.) dengan meniupnya.

28. Menulis dengan pena (pulpen) yang rusak.

29. Menyisir rambut dengan sisir yang rusak atau patah.

30. Tidak mau mendo'akan kebaikan untuk orang tua.

31. Memakai sorban sambil berduduk.

32. Memakai celana sambil berdiri.

33. Bersifat bakhil (pelit).

34. Terlalu hemat.

35. Terlalu berlebihan (boros).

36. Pemalas.

37. Suka menunda dan meremehkan suatu pekerjaan (kebajikan).

38. Menyepelekan dosa besar.

(Sumber : Kitab Ta’lim Muta'alim Halaman 83-84)

Demikian Artikel " 38 Penyebab Seseorang Menjadi Fakir (Miskin) "

Semoga Bermanfaat

Wallahu a'lam Bishowab

Allahuma sholli 'alaa sayyidina muhammad wa 'alaa aalihi wa shohbihi wa salim

- Media Dakwah Ahlusunnah Wal Jama'ah -

Redaksi

Rumah Muslimin Grup adalah Media Dakwah Ahlusunnah Wal jama'ah yang berdiri pada pertengahan tahun 2017 Bermazhab Syafi'i dan berakidah Asyariyyah. Bagi sobat rumah-muslimin yang suka menulis, yuk kirimkan tulisannya ke email kami di dakwahislamiyah93@gmail.com

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama
close