Mimpi Melihat Istana KH A Nawawi Abdul Jalil di Surga

MIMPI MELIHAT ISTANA KH A NAWAWI ABDUL JALIL DI SURGA

RUMAH-MUSLIMIN.COM - Berjumpa rasul Yaqdhatan au Manama [nyata/mimpi] adalah harapan besar orang islam, tapi tidak semuanya bisa merasakannya, hanya orang-orang tertentu, salah satunya Habib Umar bin Anis al-Muhdhor, Pujer Bondowoso, yang sampai tiga kali bermimpi Rasulullah 

"Saya tiga kali bertemu Rasulullah dalam mimpi, Kiai" ceritanya kepada KHA Nawawi Abdul Djalil; رحمه الله رحمة الابرار 

Pertama dan kedua, Rasulullah menyuruh saya untuk menyampaikan salam kepada Kiai, sedangkan saya tidak tau Kiai

Mimpi yang ketiga, saya diajak jalan-jalan ke Surga oleh Rasulullah, dan beliau menunjukan istana yang sangat besar dan megah kepada saya

"Untuk siapa istana ini wahai Datukku?"

Tanya Habib Umar kepada Rasulullah dengan Bahasa Arab

"Tempat ini untuk Nawawi"

Jawab Baginda Nabi Muhammad SAW 

$ads={1}

Rasulullah juga memberitahu tempat dan ciri-ciri al-Maghfurlah KHA Nawawi Abdul Djalil, karena Habib Umar tidak tau, setelah mimpi yang ketiga Habib Umar langsung mencari alamat dan ciri-ciri yang dimaksud yang tidak lain adalah al-Maghfurlah KHA Nawawi Abdul Djalil, رحمه الله رحمة واسعة 

Bermimpi Rasulullah adalah sebuah kebenaran, karena setan tidak bisa menyerupai Rasulullah, sebagaimana dijelaskan hadits berikut ini;

مَنْ رَآنِى فِى الْمَنَامِ فَقَدْ رَآنِى فَإِنَّ الشَّيْطَانَ لاَ يَتَمَثَّلُ بِى

"Siapa yang melihatku waktu tidur, maka sungguh telah melihatku, karena setan tidak bisa menyerupaiku" [HR. Muslim]

Semoga diakui santri Masyayikh Sidogiri, Diakhirat bersama rombongan beliau untuk bisa bersama Rasulullah SAW; Âmīn

Oleh: Ustadz Muwafiq Ra

Demikian Artikel " Mimpi Melihat Istana KH A Nawawi Abdul Jalil di Surga "

Semoga Bermanfaat

Wallahu a'lam Bishowab

Allahuma sholli 'alaa sayyidina muhammad wa 'alaa aalihi wa shohbihi wa salim

- Media Dakwah Ahlusunnah Wal Jama'ah -

Redaksi

Rumah Muslimin Grup adalah Media Dakwah Ahlusunnah Wal jama'ah yang berdiri pada pertengahan tahun 2017 Bermazhab Syafi'i dan berakidah Asyariyyah. Bagi sobat rumah-muslimin yang suka menulis, yuk kirimkan tulisannya ke email kami di dakwahislamiyah93@gmail.com

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama
close